kaca mata

Rabu, Oktober 14, 2015

Asuransi Cakrawala Tambah Layanan Di Kalimantan

Bisnis.com, JAKARTA – PT Asuransi Cakrawala Proteksi  Indonesia menambah jangkauannya di Pulau Kalimantan.
Nicolaus Prawiro, Vice President Director Asuransi Cakrawala Proteksi  Indonesia, mengatakan pihaknya meresmikan kantor cabang baru di Samarinda. Kantor cabang tersebut menjadi kantor cabang ke-13 dari 15 yang rencananya diresmikan perusahaan asuransi umum itu sepanjang 2015.
“Cabang ini merupakan cabang ke-13 sekaligus cabang kedua yang diresmikan yang berada di Kalimantan setelah Pontianak,” jelasnya dalam keterangan resmi, Kamis (8/10/2015).
Pada akhir pekan lalu, PT Asuransi Cakrawala Proteksi  Indonesia juga baru meresmikan pembukaan cabang ke-12 di Cilegon. Cabang ini akan melayani cakupan wilayah Cilegon, Serang, dan Banten.
Nicolaus mengatakan selanjutnya akan meresmikan dua kantor cabang baru lagi, salah satunya juga berlokasi di Pulau Kalimantan.
“Peresmian cabang dalam waktu dekat adalah Denpasar dan Banjarmasin,” ujarnya.
Hingga saat in, Asuransi Cakrawala Proteksi Indonesia telah mengantongi izin produk sebanyak 28 izin untuk berbagai jenis lini asuransi, seperti kendaraan bermotor, pengangkutan, kebakaran, properti, kecelakaan diri, rekayasa, tanggung gugat, dan asuransi mikro.

Sumber: Bisnis Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © . Portal Berita Asuransi - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger